Harga Genset Honda 900 Watt Terbaru 2022, Anda Perlu Tahu

Mungkin semua orang sudah tidak asing lagi dengar tentang perusahaan Honda yang telah memproduksi sepeda motor atau mobil terkenal. Ternyata perusahaan di Jepang ini juga merilis berbagai macam produk lain. Salah satunya generator set atau sering dikenal dengan genset. Genset keluaran dari Honda ini mempunyai macam-macam daya. Ada yang paling banyak diminati yaitu 900 Watt. Berikut harga genset Honda 900 Watt terbaru di tahun 2022 yang bisa jadi referensi Anda.

Harga Genset Honda 900 Watt Terbaru 2022, Anda Perlu Tahu
shopee.co.id

Update Terbaru Harga Genset Honda 900 Watt

Genset ialah suatu mesin atau perangkat yang terdiri dari pembangkit tenaga listrik ataupun generator dengan mesin penggerak tersusun menjadi satu kesatuan guna menghasilkan listrik dengan besaran tertentu. Prinsip kerja genset sendiri mengubah energi kinetik menjadi energi listrik. Memang sekarang ini banyak produk genset yang hadir di tengah masyarakat.

Namun tentunya setiap produk yang dikeluarkan tersebut mempunyai keunggulan masing-masing. Salah satu produk terkenal dan terbaik yaitu genset Honda 900 Watt. Merek dari genset Honda ini memang berkualitas terbaik dibandingkan dengan produk lainnya. Genset Honda 900 Watt ini merupakan model Honda EU10i, dilansir dari situs resminya.

Untuk harga genset Honda 900 Watt ini ditawarkan kisaran harga Rp 12.150.000 hingga Rp 13.400.000 per unitnya. Namun genset Honda 900 watt pada tahun lalu harganya ditawarkan mulai dari Rp 11.351.000 hingga Rp 11.920.0000 per unitnya. Sementara untuk model Honda EP1000 dipasarkan harga Rp 9.250.000. Namun harga naik dari tahun sebelumnya yang dijual seharga Rp 5.500.000 sampai Rp 6.875.000.

Harganya memang sebanding dengan kualitas dan daya listriknya. Honda memang sebuah perusahaan paling ampuh, terbaik, dan berkualitas tinggi. Genset 900 watt dari Honda ini mempunyai tingkat efisiensi tinggi, canggih, dengan tingkat ramah lingkungan, bodi simpel, dan penuh keunggulan.

Sebanding dengan Kualitasnya

Dijamin akan bermanfaat dan memuaskan bagi para penggunanya ketika menggunakan genset 900 watt dari Honda ini. Hal ini karena mempunyai cadangan energi dalam keadaan darurat. Penyedia cadangan listrik dengan kualitas terbaik untuk digunakan di seluruh ruangan yang membutuhkan cahaya penerang seperti rumah sakit, cadangan listrik tenaga nuklir, serta alternatif ketika mempunyai acara besar.

Harga genset Honda 900 watt ini memang agak mahal. Namun setara dengan kualitasnya. Pokoknya Anda akan puas ketika membeli dan menggunakan genset dari Honda ini. Genset Honda 900 watt memang menjadi solusi tepat bagi semua orang untuk memenuhi kebutuhan sesuai keinginan masing-masing.

Perkiraan harga genset Honda 900 Watt bisa menjadi referensi semua orang sebelum membeli dan menggunakanya. Dijamin semua kebutuhan akan terwujud dengan lancar. Penggunaan genset akan sangat membantu semua kebutuhan Anda. Genset ini bisa jadi salah satu pilihannya.